3.jpg)
Ajang Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) PMR X PMI Provinsi Jawa Timur yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan Semen Gresik pada Sabtu-Minggu (16-24/9/2025) menjadi panggung prestasi bagi siswa MIN 4 Nganjuk. Azarine Khoirun Ni’mah sukses meraih Juara Harapan 1 bidang lomba Jumbara Rising Star, sebuah pencapaian yang membanggakan bagi keluarga besar madrasah.
Kompetisi ini digelar untuk menumbuhkan generasi muda yang memiliki kepedulian sosial, keterampilan, serta kesiapsiagaan dalam kepalangmerahan. Lomba Rising Star sendiri menjadi ajang bagi peserta untuk menyalurkan kreativitas, bakat, serta kemampuan berkomunikasi dengan penuh percaya diri.
Prestasi yang diraih Azarine tidak lepas dari semangat juang dan dukungan lingkungan madrasah. Proses lomba yang diikuti oleh siswa-siswa terbaik dari seluruh Jawa Timur membuktikan bahwa peserta didik madrasah juga mampu bersaing dalam ajang besar tingkat provinsi.
Kemenangan ini diharapkan mampu menjadi motivasi bagi seluruh siswa MIN 4 Nganjuk untuk terus mengembangkan potensi diri, baik dalam bidang akademik maupun non-akademik. Lebih dari itu, prestasi ini menunjukkan bahwa madrasah bukan hanya tempat menimba ilmu, tetapi juga wadah pembentukan karakter dan keterampilan hidup. (U.A)